
Bukan hal mudah untuk menentukan pilihan hidup. Apalagi ketika segudang keinginan yang berwarna-warni dan apa kata orang dibenturkan dengan aturan yang haq. Salah memang jika kita terlalu mendengar apa kata orang dan menuruti segala keinginan hawa nafsu yang berakibat mengabaikan aturan. Seringkali semua itu secara tak sengaja menjadikan diri sedikit terusik. Namun pada hakikatnya yang terpenting adalah memenangkan salah satu dari beribu keinginan dalam diri sendiri. Kuncinya adalah menjatuhkan pilihan berdasarkan alasan dan cara yang benar.
Ada beberapa paragraf penting yang saya peroleh dari buku Taman Orang-orang Jatuh Cinta dan Memendam Rindu yang ditulis oleh Ibnu Qoyyim Al-jauziyah sebagai berikut:
Pertimbangan segala urusan harus...